Juang Merdeka Jateng – Tambahan penyediaan air bersih dengan realisasi tiga calon embung di Rembang menjadi salah satu solusi yang ditawarkan Paslon Harmonis untuk mengatasi kekurangan ketersediaaan air bersih di Rembang saat ini.
Realisasi tiga calon embung tersebut merupakan sebagaian program kerja yang realistis untuk masyarakat. Selain itu rencana tersebut juga telah disinkronisasi dengan program-program yang ada baik dengan pemerintah propinsi maupun dengan pemerintah pusat.
Kebutuhan air bersih memang masih sangat diperlukan hingga saat ini, apalgi di musim kemarau. Faktanya berdasarkan catatan BPBD Kabupaten Rembang, sebanyak 29.772 jiwa di Kabupaten Rembang terdampak kekeringan akibat musim kemarau yang masih berlangsung.
Meskipun beberapa wilayah di Jawa Tengah sudah diguyur hujan, kekeringan masih melanda sebagian besar daerah di Rembang. Penanganan pada daerah yang kekurangan air bersih diperhitungkan akan berlangsung hingga November. Sesuai prediksi BMKG yang menyebutkan musim penghujan baru akan terjadi pertengahan bulan tersebut.
Selain program penyediaan air bersih untuk jangka panjang dengan membangun beberapa embung, pasangan Harmonis sampai saat ini juga masih sangat konsisten upayakan penyaluran air bersih ke berbagai daerah yang mengalami kekuarangan air bersih. Hal tersebut sangat ditekankan oleh H. Nur Hasan selaku ketua Tim Pemenangan Paslon Harmonis.
Berdasarkan data, air bersih yang sudah didistribusikan meliputi 13 kecamatan yang mencakup 58 desa. Dengan total warga terdampak sebanyak 10.736 keluarga atau 29.772 jiwa.
Penulis : T. Sumarta
Editor : Murtapha A.L